Para pengunjung antusias mencari tahu informasi seputar Danau Toba, termasuk soal harga spesial, durasi waktu liburan yang ideal, destinasi lain di sekitarnya, atau waktu yang pas untuk mengunjungi Danau Toba bersama keluarga.
"Seru sekali. Rata-rata mengumpulkan info seperti itu. Banyak yang antusias," tutur Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia Sumatera Utara Denny S Wardhana, Jumat (14/9) malam.
Semua pertanyaan dijawab satu-satu. Yang penasaran, diberikan gambaran detail tentang Toba. "Jadi banyak pilihan dan semuanya indah," tambahnya.
Denny tentunya tak asal bicara. Pulau Samosir di tengah Toba saja memiliki luas yang hampir sama dengan negara Singapura. Wajar saja, Danau Toba sendiri dinobatkan sebagai danau vulkanik terbesar di dunia. Untuk danau non-vulkanik, Toba menempati urutan kedua setelah Danau Victoria di Afrika.
"Selain Samosir, Toba juga punya Parapat, Pulau Sibandang, Pusuk Buhit, juga Tongging yang punya Air terjun Sipiso-Piso. Yang gemar memancing bisa ke Bakara. Masih ada banyak lokasi lain, tetapi setidaknya itu bisa memberi gambaran indahnya kawasan Danau Toba di Sumatera Utara," paparnya.
Ada 15 travel agent dan 15 industri hotel yang ikut serta dalam gelaran ini. Dari semua paket yang ditawarkan, paket 4 hari 3 malam yang paling banyak dicari.
"Itu paket yang paling ideal. Hari pertama bisa ambil rute bandara-Huta Ginjang-Parapat-Samosir. Besoknya Parapat-Simarjarunjung-Berastagi, setelahnya bisa Berastagi Tour-Kota Medan. Baru di hari terakhir belanja oleh-oleh dan persiapan pulang ke bandara," timpal Puguh Adrianto, General Manager Niagara Hotel Parapat.
Jika ingin berlibur, wisatawan juga bisa menggunakan paket grup atau keluarga, dan memilih aktivitas yang disuka. Pilihannya beragam, dari hunting water sport atau flying fox, atau ingin bertualang mencari kopi kela dunia. Di Toba, ada tiga pilihan kopi, yakni Sidikalang, Tarutung dan Lintong.
Belum lagi udara yang dijamin sejuk, dibarengin dengan pemandangan hijau. Wisatawan bisa melakukan trekking, melihat proses pembuatan kopi dari penjemuran, disangrai atau roasting, hingga biji kopi berwarna cokelat.
"Liburan ke Toba itu banyak serunya. Lokasinya sangat ideal, tidak jauh dari bandara di Silangit. Tiap hari ada penerbangan ke Kuala Lumpur serta Jakarta. Untuk pasar Surabaya juga sangat oke. Sekarang malah sudah ada direct flight dari Surabaya ke Kualanamu," timpal Asisten Deputi Pengembangan Pemasaran I Regional I Kemenpar, Masruroh.
Menteri Pariwisata Arief Yahya juga terkesima. Menurutnya, dengan semua yang dimiliki Danau Toba, tempat itu bisa menjadi pilihan libur akhir tahun.
"Atraksi di Toba sangat kuat. Danau Toba memiliki alam yang indah, historis kaldera yang kuat, bekas ledakan dahsyat ribuan tahun silam. Alamnya sendiri sudah memikat," kata Arief.
Bukan hanya itu, budayanya juga sangat kaya dan berkarakter. Seperti halnya Bali yang kaya akan budaya, Toba dengan budaya Bataknya juga sangat kuat mengakar.
"Itu adalah kekuatan lain di Toba. Budaya itu semakin dilestarikan, semakin mensejahterakan. Jadi silakan ke Toba. Teman-teman netizen juga silakan mem-posting suasana di sekitar Toba yang asyik-asyik. Silakan capture Tomok, Bukit Holbung, Air Terjun Sipiso-Piso, juga spot lain yang asyik," ujar Arief. (stu)
https://www.cnnindonesia.com/gaya-hidup/20180916185744-269-330641/yuk-ke-danau-toba-di-liburan-akhir-tahun/
No comments:
Post a Comment