Pages

Sunday, August 26, 2018

Facebook Tangguhkan 400 Aplikasi

INILAHCOM, San Francisco - Facebook Inc mengaku telah menangguhkan 400 aplikasi dan memblokir satu aplikasi dari ribuan aplikasi yang mereka selidiki sejak skandal kebocoran data Cambridge Analytica yang dimulai pada Maret lalu.

Perusahaan raksasa media sosial itu memblokir aplikasi myPersonality karena menolak untuk diselidiki. Mereka juga telah menangguhkan aplikasi kuis kepribadian itu sejak April lalu, lapor CNET.

Aplikasi myPersonality meminta para pengguna berbagi informasi tentang profil Facebook mereka. Informasi yang aplikasi ini kumpulkan akan dibagikan dengan para peneliti. Sebanyak 280 orang bisa mendapatkan akses ke keseluruhan data dari aplikasi ini.

"Jelas bahwa mereka membagikan informasi dengan para peneliti dan juga perusahaan lain dengan perlindungan pada data yang minim," ungkap Facebook dalam sebuah postingan di blog resmi mereka.

Facebook akan memberikan notifikasi sekitar 4 juta orang yang menggunakan apilkasi kepribadian ini, yang hanya aktif sebelum tahun 2012.

Selain itu, Facebook juga telah menangguhkan 400 aplikasi lainnya. Angka itu dua kali lipat dari total jumlah aplikasi yang mereka tangguhkan pada Mei lalu.

Let's block ads! (Why?)

https://teknologi.inilah.com/read/detail/2476164/facebook-tangguhkan-400-aplikasi

No comments:

Post a Comment