Pages

Thursday, September 20, 2018

Thailand Senang Ikut Turnamen Anniversary U-19

INILAHCOM, Bogor - Thailand mengaku beruntung bisa ikut serta di turnamen segitiga bertajuk PSSI Anviversary U-19 yang akan dihelat di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, 21-25 September mendatang.

Hal itu disampaikan langsung pelatih Thailand, Bamrung Boonprom seraya menyebut timnya bisa beradaptasi dengan cuaca Jakarta dan Bogor sebelum akhirnya tampil di Piala Asia U-19 di Jakarta Oktober mendatang.

"Kami akan memanfaatkan turanemn ini sebagai adaptasi cuaca di Jakarta. Kami pun menganggap turnamen ini sangat baik sebagai persiapan Piala Asia U-19 nanti," kata Bamrung Boonprom dalam jumpa pers di Hotel Olimpyc Renotel, Sentul, Kabupaten Bogor, Kamis (20/9/2018).

Untuk turnamen ini, Bamrung mengatakan, timnya tidak diperkuat empat pemain inti. Bamrung tak menyebut siapa saja empat pemain yang dimaksud.

"Tim ini memang sudah hampir full skuat di turnamen ini. Hanya saja, ada empat hingga lima pemain yang kemungkinan absen," pungkasnya.

Let's block ads! (Why?)

https://bola.inilah.com/read/detail/2481180/thailand-senang-ikut-turnamen-anniversary-u-19

No comments:

Post a Comment